Peringatan Hari Bela Negara adalah perayaan yang diadakan setiap tahun di Indonesia pada tanggal 19 Desember. Hari ini ditetapkan untuk menghormati semangat bela negara dan patriotisme dalam mempertahankan kedaulatan, keutuhan, dan keamanan negara. Peringatan ini juga merupakan pengingat bagi seluruh warga negara Indonesia untuk berkontribusi dalam membangun dan melindungi negara.
Selama peringatan Hari Bela Negara, berbagai kegiatan dilakukan di seluruh Indonesia, termasuk upacara bendera, diskusi, seminar, dan kegiatan sosial lainnya. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran dan semangat bela negara di kalangan masyarakat, terutama generasi muda.
Peringatan Hari Bela Negara juga merupakan momen untuk menghargai jasa para pahlawan dan pejuang kemerdekaan yang telah berjuang untuk kemerdekaan dan kebebasan Indonesia. Melalui peringatan ini, diharapkan masyarakat dapat mengingat dan menghormati perjuangan mereka serta terus menjaga dan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.
Bela Negara adalah Sikap , Perilaku, dan Tindakan warga negara baik secara perseorangan maupun kolektif dalam menjaga kedaulatan, keutuhan wilayah, serta keselamatan bangsa dan negara.Ikrar dasar bela negara adalah cinta tanah air, Sadar berbangsa dan bernegara dan kemampuan Awal bela negara.
Pada peringatan Hari Bela Negara Ke-75 Tahun 2023 ini, saya mengajak seluruh untuk komponen bangsa untuk bersama-sama menunaikan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan peran dan profesi masing-masing, jadikan hari ini sebagai momentum bagi kita semua untuk semakin meningkatkan kesadaran, semangat serta kewajiban dalam membela negara.
Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan perlindungan, petunjuk dan bimbingan dalam upaya kita untuk meraih Indonesia Maju, Bersatu, Berdaulat, Mandiri dan Sejahtera.Demikian sambutan Presiden Republik Indonesia Ir.H. Joko Widodo yang dibacakan oleh Sekretaris Pelaksana BPBD Kab.Kuningan Ayip Sutrisno, S.E selaku Pembina Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-75 tahun 2023 di Lingkungan Kantor BPBD Kab.Kuningan.